Jakarta

PT Waskita Beton Precast Tbk (ticker code: WSBP) mencatatkan penguatan struktur modal pada akhir tahun 2023. Hal ini ditandai dengan penguatan ekuitas (defisiensi modal) sebesar 68% dibandingkan tahun 2022.

“Penguatan struktur modal ini sejalan dengan program peningkatan kinerja dan kondisi keuangan pasca restrukturisasi,” ujar Vice President of Corporate Secretary WSBP Fandy Dewanto dalam keterangan tertulis, Rabu (3/4/2024).

Posisi ekuitas WSBP menguat didorong oleh beberapa faktor, yaitu WSBP berhasil mencatatkan laba bersih selama dua tahun berturut-turut dan pelaksanaan aksi korporasi Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pasca Restrukturisasi WSBP mencatatkan laba bersih selama dua tahun berturut-turut yaitu Rp 675,77 miliar pada tahun 2022 dan Rp 6,30 miliar sepanjang tahun 2023.

Capaian laba bersih tersebut berkontribusi positif pada perbaikan posisi ekuitas. WSBP berkomitmen meningkatkan kinerja operasional dalam rangka mempertahankan tingkat profitabilitas melalui memperluas penjualan ke pasar eksternal dengan memperhatikan pendanaan yang sehat.

WSBP telah menjalankan aksi korporasi PMTHMETD pada 4 Agustus 2023 yang lalu melalui penerbitan saham seri C sebanyak 28.194.563.791 dengan total nilai Rp 1,43 triliun. PMTHMETD ini berdampak pada peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh dari semula Rp 2,64 triliun menjadi Rp 4,04 triliun.

Pelaksanaan aksi korporasi ini merupakan implementasi salah satu kesepakatan dalam Perjanjian Perdamaian yang disepakati dengan para kreditur pada 2022 lalu.

Per 31 Desember 2023, WSBP juga mencatatkan peningkatan current ratio menjadi 0,64 kali dibandingkan 0,34 kali pada periode yang sama tahun 2022. Hal ini menunjukkan perbaikan kemampuan WSBP dalam memenuhi kewajiban jangka pendek Perusahaan.

“Ke depannya, WSBP akan menjalankan transformasi bisnis sebagai langkah untuk memperbaiki likuiditas Perusahaan demi meningkatkan nilai pemegang saham,” kata Fandy.

(anl/ega)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *