Jakarta

DANA dan ShopeePay merupakan dompet digital (e-wallet) yang banyak dipakai masyarakat. Keduanya juga bisa mengirim saldo (transfer) satu sama lain.

Jadi, Dana bisa untuk top up ShopeePay. Begitu juga sebaliknya. Simak syarat dan cara transfer DANA ke ShopeePay di bawah ini.

Syarat Transfer Saldo DANA

Pastikan kamu sudah memahami syarat dan ketentuan yang berlaku, berikut beberapa syarat untuk melakukan transfer DANA ke ShopeePay, yaitu:


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

  • Pastikan akun pengguna sudah menjadi akun premium di Dana dan ShopeePay.
  • Jumlah minimal transfer/top up DANA adalah Rp 10.000.
  • Jumlah maksimal transfer/top up DANA adalah Rp 10.000.000

Cara Transfer DANA ke ShopeePay

  • Buka aplikasi DANA
  • Klik menu “Kirim” pada bagian atas halaman utama.
  • Pilih “Kirim ke e-Wallet”.
  • Pilih “ShopeePay”.
  • Masukkan nomor HP penerima ShopeePay.
  • Memasukkan nominal transfer/top up.
  • Klik “Lanjutkan”. Pastikan data penerima dan nominal transfer sudah sesuai.
  • Klik “Konfirmasi”.
  • Masukkan PIN DANA.
  • Transaksi transfer DANA ke ShopeePay selesai. Tunggu hingga notifikasi saldo masuk.

Cara Transfer DANA ke ShopeePay Lewat Virtual Account

Transfer Dana ke ShopeePay bisa dilakukan melalui bank lewat rekening virtual account. Simak langkahnya di bawah ini.

  • Buka aplikasi Shopee.
  • Pilih menu “Isi Saldo” pada halaman utama Shopee.
  • Klik “Transfer Bank” dan pilih salah satu bank lalu klik Konfirmasi.
  • Salin link rekening virtual account.
  • Tutup aplikasi Shopee, lalu buka aplikasi DANA.
  • Pilih menu “Kirim”.
  • Pilih “Kirim ke Rekening Bank”.
  • Isi kolom dengan nama bank yang diminta aplikasi Shopee dan salin nomor rekening virtual account.
  • Isi nominal transfer dari DANA ke ShopeePay.
  • Klik lanjutkan.
  • Masukan PIN DANA.
  • Jika transaksi selesai, lalu buka aplikasi Shopee untuk melihat saldo yang masuk.

Biaya Admin DANA ke ShopeePay

Berdasarkan pengalaman detikFinance, yang mencoba transfer DANA ke ShopeePay sebesar Rp 100.000, biaya admin DANA ke ShopeePay adalah Rp 999.

Apabila mengalami masalah pada proses transfer, kamu bisa menghubungi customer service DANA atau DIANA (DANA Digital Assistant). Itu tadi Cara Transfer DANA ke ShopeePay. Semoga membantu!

Simak Video “Arahan Jokowi Medsos dan E-commerce Harus Dipisah
[Gambas:Video 20detik]

(khq/inf)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *